Kudus – MA NU Hasyim Asy’ari 2 Kudus secara resmi melaksanakan pembukaan serentak Program Pengalaman Praktik Mengajar (PPM) bagi siswa-siswi kelas XII pada Rabu, 21 Januari 2026. Kegiatan ini menandai dimulainya penerjunan peserta PPM ke sejumlah Madrasah Ibtida’iyah (MI) yang telah bekerja sama dengan madrasah.
Sebanyak 11 Madrasah Ibtida’iyah menjadi lokasi pelaksanaan PPM tahun ini, yaitu MI NU Miftahul Huda 01, MI NU Miftahul Huda 02, MI NU Sabilul Ma’arif Islamiyah (SMI), MI NU Tarbiyatul Banatil Islamiyah (TBI), MI NU Islahussalafiyah Getasrabi, MI NU Matholibul Ulum 03 Punen, MI NU Tsamrotul Waton Tulis, MI NU Azzariyah Jurang, MI NU Khoiriyah Bae, MI NU Miftahul Ulum Karangampel, serta MI NU Gribig.
Pembukaan PPM dilaksanakan secara serentak di masing-masing madrasah tujuan dengan dihadiri oleh perwakilan pihak MA NU Hasyim Asy’ari 2 Kudus, kepala madrasah MI penerima, guru pamong, serta para peserta PPM. Kegiatan ini menjadi simbol kepercayaan lembaga MI kepada MA NU Hasyim Asy’ari 2 Kudus dalam menyiapkan calon pendidik madrasah yang kompeten.
Melalui program PPM ini, para siswa kelas XII diharapkan mampu mengimplementasikan bekal teori dan keterampilan mengajar yang telah diperoleh selama pembekalan. Mereka akan berlatih secara langsung menghadapi situasi pembelajaran di kelas, mengelola peserta didik, serta menanamkan nilai-nilai keislaman dan karakter Ahlussunnah wal Jama’ah.
Pihak madrasah berharap, pelaksanaan PPM tidak hanya menjadi sarana praktik mengajar, tetapi juga wahana pembentukan karakter, tanggung jawab, dan profesionalisme siswa sebagai calon pendidik. Dengan adanya kerja sama yang baik antara MA NU Hasyim Asy’ari 2 Kudus dan 11 MI mitra, program PPM ini diharapkan dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi dunia pendidikan madrasah.



